Tips Cara Menyikat Rambut Dengan Benar

PILIHAN
Tips Cara Menyikat Rambut Dengan Benar
Tips Cara Menyikat Rambut Dengan Benar. Agar tidak menyakiti atau malah membuat rambut anda rontok, simak tips tips dan cara cara nya berikut ini gan,
Cara menyikat rambut yang akan disajikan disini dibedakan dalam 2 golongan, yaitu:
1.    Cara menyikat rambut yang dikerjakan pada waktu melakukan perawatan kulit kepala secara kering (dry-scalp treatment)
2.    Cara menyikat rambut yang dilakukan pada waktu ujian praktek bagian pertama yaitu pada mata ujian mengeriting rambut.
Kedua cara tersebut dimaksud sekedar bahan pelengkap teori dan praktek perawatan rambut.
Menyikat rambut sebelum mencuci adalah sebagian kerja dari mencuci atau perawatan kulit kepala yang selalu dilakukan. Tetapi ada beberapa pengecualian dimana tidak boleh dilakukan penyikatan rambut, yaitu:
1. bila akan mengeriting rambut
2. bila akan mencat rambut
3. bila ada luka-luka di kepala
Menyikat rambut bertujuan menghilangkan ketegangan-ketegangan otot di kepala, menarik segala kotoran dan debu serta membantu mengaktifkan kelenjar minyak dan memperlancar peredaran darah. Tentu saja dengan cara ini selain menghilangkan kusut rambut juga menghasilkan keindahan, oleh sebab itu cara menyikatnya jangan terlalu keras dan kasar.

Cara menyikat yang pertama:
Bagilah rambut pada tengah kepala menjadi dua bagian dari muka hingga ke belakang tengah kuduk leher. Rambut selain dibagi, pada bagian kiri atau kanan dapat dijepit dahulu dengan klem. Yang sebagian lagi dapat dikerjakan. Setiap 1-2 cm, ambilah rambut segengam dan dipegang dengan tangan kiri diarahkan ke atas, tangan kanan yang memegang sikat rambut meletakkan sikat pada pangkal rambut dekat kulit kepala dan sikatlah kearah ujung rambut. Lakukan gerakan ini tiga kali untuk setiap genggam rambut, baru kemudian berpindah ke sebelah lainnya.

Cara menyikat yang kedua:
Cara ini biasanya dilakukan pada waktu ujian praktek mengeriting. Bagaimana cara menyikat rambut ini dikatakan baik ialah bila: mengerjakannya dimulai dari bagian belakang kepala, disisir atau disikat sedikit demi sedikit mulai ujung rambut kearah pangkal rambut sampai dekat dengan kulit kepala. Setelah hilang semua kusut rambut pada bagian belakang kepala, dapat pindah ke bagian samping kiri atau samping kanan kepala. Cara melakukan tidak boleh tergesa-gesa.
Yang menjadi tujuan utama dalam hal menyikat rambut disini iala bahwa rambut tidak boleh terlihat ada kusut sebelum rambut hendak dicuci.
Sambil menyikat perhatikan keadaan kulit kepala, jenis rambut, apakah wujud rambut kasar – normal – halus dan sebagainya dan apakah ada kelainan-kelainan yang terdapat pada rambut, misalnya: berkutu, ujung rambut bercabang, terlalu kering atau terlalu berminyak? Semua ini bagi anda yang baru mempelajari seni tat arias rambut sebaiknya mempunyai catatan pada sebuah buku untuk setiap jenis perawatan pertama dimulai. Tips Cara Menyikat Rambut Dengan Benar cukup sampai di sini dulu gan, semoga ini semua bermanfaata untuk agan agan asekalian.


Klik
Tips Cara Menyikat Rambut Dengan Benar | puramuzo | 5

0 komentar: